Assalamualaikum
Teman,
Tidak
terasa, ya kita sudah memasuki awal tahun 2019. Iya baru saja kemarin tanggal 31 Desember,
sekarang udah tanggal 1 aja, he...
Masih ingat
resolusi tahun lalu? Berapa banyak yang bisa kamu capai dan mana yang masih
ditangguhkan untuk berhasil?
Atau mungkin
ada sesuatu yang tidak direncanakan
sebelumnya, namun tiba-tiba muncul, mengalir dan malah menjadikan
berharga. Layaknya ‘ harta karun’ yang
lama terpendam dan kemunculannya tidak disangka-sangka?. Kalau iya, sama donk, seperti saya.
Di tahun-tahun
sebelumnya, kegiatan saya seperti biasa saja. Hanya mengurus suami dan anak
juga mengajar di sekolah. Namun
tiba-tiba ada sesuatu hal yang menarik saya untuk masuk ke dalamnya. Iya,
sebuah tantangan untuk menulis artikel dari website Estrilook.
Artikel itu
awalnya ditulis dalam blog, kemudian
diikutsertakan dalam tantangan. Karena pantas untuk diterbitkan, maka muncul di
website. Nah itulah yang membuat saya aktif ‘ngeblog’ kembali. Ya, dulu di tahun 2010 pernah sih menulis di
blog, tapi habis itu nggak tau deh,
menghilang begitu saja.
Anddd...It
works!, Sejak menulis di blog, ikutan jadi kontributor menulis sampai artikelnya terbit, membuat saya lebih percaya diri. Hidup jadi
lebih produktif dan terarah.
Tahu kenapa?
Iyes, teman. Dengan banyaknya manfaat
dalam menulis, hidup saya jadi lebih bermakna. Inilah juga yang akan saya jadikan
resolusi untuk lebih banyak menulis di tahun ini. Apa saja alasannya, cap cus cuy...
1.
Meninggalkan Jejak Berarti Dalam
Hidup
Langkah
manusia di dunia ini pasti meninggalkan jejak. Terkadang kita tidak sadar,
kalau sebenarnya sesuatu yang terjadi dalam hidup kita begitu banyak yang
berarti, kamu pernah berpikiran seperti itu?
Dan
...ketika hal itu muncul, akan sayang sekali jika menghilang bersama waktu. Nah,
menuliskannya di blog akan mengingatkan saya tentang jejak yang sudah dilalui.
2.
Sarana Curhat
Kayaknya
sudah jadi kodrat wanita kalau suka curhat, ya. Curhat sama teman, orang tua
atau orang terdekat kita. Meski kadang memberikan solusi ataupun tidak, curhat
itu asyik kita lakukan. Apalagi curhat tentang orang lain..eitts..jangan donk,
itu namanya menghibah hehehe...
Buat
saya, selain curhat pada orang, menuliskannya di dalam blog juga menyenangkan.
Karena
setelah menuliskannya, pastinya saya baca lagi, saya resapi, dan setelah itu
biasanya ‘hikmah‘ akan muncul. ‘Hikmah’ berupa kesadaran diri. Baik- buruk atau
benar-salahnya sesuatu yang sudah saya lakukan itu.
3.
Menunjukkan Eksistensi Diri
Eksistensi
diri sejatinya adalah penilaian ada atau tidak adanya pengaruh keberadaan kita
di hadapan orang lain. Apabila orang lain menganggap kita mempunyai sebuah
eksistensi, maka keberadaan kita sudah dianggap dan dapat diperhitungkan oleh
orang-orang di sekeliling kita.
Ini
penting buat saya, karena saya sering malu mengutarakan pendapat. Bisa
dikatakan tidak suka berdebat, tapi juga nggak suka diam, bingung kan, gimana
karakter saya wkwkwk. Kayaknya karakter orang seperti itu sering tidak
diperhitungkan, hihi..poor me!
Tapi
dengan menunjukkannya lewat tulisan, saya percaya dan yakin mereka mengakui
‘keberadaan’ saya.
4.
Memaksa Diri Untuk Selalu Belajar
Belajar
kok dipaksa, aneh kan?
Tapi
kenyataannya memang seperti itu, Teman. Terkadang saya suka malas belajar,
maksudnya baca buku yang berkualitas gitu.
Nah,
dengan aktif ngeblog, itu jadi cambukan buat diri untuk selalu belajar. Buat
cari inspirasi tulisan.
Meski
belajar tidak hanya lewat buku saja, tapi juga dengan mengunjungi blog dan
membaca tulisan teman-teman, itu bisa dapat sensenya..
Menulis
tanpa amunisi membaca, non sense banget,
kan? setuju nggak?
5.
Memberi Inspirasi Kepada Orang Lain
Menjadi
seorang inspirator? Bukankah itu sangat luar biasa? Tapi pertanyaannya apakah
benar tulisan saya bisa menginspirasi?
Maybe Yes, Maybe No
Iya,
itu tergantung penilaian pembaca, sih!.
Apakah tulisan saya ada nilai positifnya buat mereka. Tapi yang terpenting dari semua itu adalah
niat ingin berbagi sesuatu yang baik. Itu saja.
6. Bisa Buat Nambah Income.
Iyes,
Alhamdulillah meski belum banyak, tapi setidaknya honor tulisan itu sudah buat
saya berbangga diri. Pengennya sih di tahun ini selain dapat dari hasil menulis artikel di website, bisa dapat
dari hasil ngeblog juga, aamiin...
Ok, teman,
itu 6 alasan mengapa saya menganggap menulis membuat hidup lebih bermakna.
Pastinya teman –teman senior di dunia blogging ini punya lebih dari 100 alasan
asyiknya dunia ini. Salam...
'Tulisan ini diikutsertakan dalam ODOP bersama Estrilook Community #Day1 dst.
'Tulisan ini diikutsertakan dalam ODOP bersama Estrilook Community #Day1 dst.
Semoga istiqomah mb. Semangat terus berkarya.
ReplyDeleteTrims, Mba, semoga Mba juga begitu
ReplyDeleteKeren ney ibuk guru yang satu ini... Tulisan nya sudah mulai wara wiri di sosmed... Patut dicontoh, biar kedepan nya saya pun bisa membuat tulisan yang bisa menginspirasi banyak orang dan juga bermanfaat, Joooss Gandosss
ReplyDeleteaamiin..Ya Robbal alamin...
DeleteSalam kenal mba..., masyaa Allah banyak ya manfaat menulis , jadi bikin tambah semangat nih. Semoga Allah mudahkan mba Noor yaa, dan juga saya yang masih belajar konsisten menulis
ReplyDeleteIONQQ**COM
ReplyDeleteagen terbesar dan terpercaya di indonesia
segera daftar dan bergabung bersama kami.
p1n bb:*58ab14f5